Pengenalan Sistem Penulisan dan Sapaan dalam Bahasa Jepang (Writing Sytems & Greetings)

Assalamu’alaikum wr. wb.

Kali ini saya akan membahas tentang bahasa Jepang. Apa yang membuat kita ingin sekali mempelajari bahasa Jepang? Mungkin banyak ya faktor yang membuat orang tertarik dengan bahasa Jepang. Sebagian orang di dunia ini mengenal bahasa Jepang melalui film, anime, lagu, komik, games, ekstrakurikuler di sekolah, bahkan pengalaman berkunjung ke Jepang. Negara matahari terbit itu pun terkenal dengan berbagai teknologi canggih buatannya. Maka tak heran banyak orang yang ingin sekali bisa berbahasa Jepang.

Negeri Matahari Terbit

Jika Anda ingin mempelajari bahasa Jepang dan masih sebagai pemula yang tidak tahu harus memulainya dari mana, terlebih dulu mengenal macam-macam aksara Jepang, ungkapan sehari-hari, salam sapa, cara memperkenalkan diri, mengetahui kosakata sedikit demi sedikit, dan pola kalimat. Berikut ini penjelasan sekedarnya.

A.      Aksara Jepang / Nihon’go no moji 日本語の文字
Sistem penulisan yang dipakai dalam bahasa Jepang berbeda dengan bahasa Indonesia maupun bahasa Inggris. Jepang tidak menggunakan alfabet seperti kita. Aksara atau sistem tulisan yang digunakan oleh orang Jepang ada 4 macam, yaitu Hiragana, Katakana, Romaji, dan Kanji.

1.       Hiragana 平仮名


Daftar Hiragana 
Hiragana adalah sistem penulisan bahasa Jepang yang digunakan untuk menulis kosakata asli bahasa Jepang. Hiragana ini terdiri dari :
·         46 suku kata dasar,
·         20 suku kata Dakuon (濁音) (pemberian tanda dua goresan kecil di atasnya),
·         5 suku kata Handakuon (半濁音) (pemberian tanda bulat kecil di atasnya), dan
·         36 suku kata Youon (拗音) (penggabungan suku kata hiragana berakhiran /i/ dengan ya, yu, yo kecil).
 Contohnya : Sekai (dunia) = せかい ; Toukyou (Tokyo) = とうきょう ; Kon’ya (Malam  ini) = こんや

2.       Katakana 片仮名


Daftar Katakana
Katakana adalah sistem penulisan bahasa Jepang yang digunakan untuk menulis kosakata yang berasal dari bahasa asing. Jumlah dan pengelompokan suku katanya sama seperti Hiragana. Hanya saja bentuk Katakana lebih kaku dan garis-garisnya terlihat tegas, sedangkan Hiragana lebih terlihat lemah gemulai.

Contohnya : Arubaito (kerja sambilan) = アルバイト (berasal dari bahasa Jerman ‘Arbeiten’)

3.       Roomaji ローマ字
Roomaji adalah sistem penulisan bahasa Jepang yang ditulis biasa saja menggunakan huruf-huruf pada alfabet Latin. Contohnya : Selamat pagi = Ohayou Gozaimasu

4.       Kanji 漢字


Daftar Beberapa Kanji beserta Meaning-nya
Kanji adalah sistem penulisan bahasa Jepang yang menggunakan karakter China dan paling sulit daripada Hiragana, Katakana, dan Roomaji. Jumlah kanji memang ribuan, tetapi yang sehari-hari dipakai hanya berjumlah 1945 karakter. Ada 2 cara membaca karakter Kanji, yaitu :
·         On’yomi 音読み
On’yomi adalah cara baca Kanji yang berasal dari China. Biasanya digunakan jika beberapa Kanji digabung menjadi satu kata. Contohnya : 元気 = gen-ki (sehat), 電話 = den-wa (telepon), dll.

·         Kun’yomi 訓読み
Kun’yomi merupakan pengucapan Kanji berasal dari bahasa Jepang asli. Biasanya digunakan pada Kanji yang berdiri sendiri. Contohnya : = samurai, = mizu (air), = kumo (awan), = sora (langit), dll. Bisa juga diikuti dengan Okurigana (Kana yang mengikuti Kanji) sebagai kata sifat, kata benda, maupun kata kerja. Misalnya : 正しい = tada-shii (tepat/benar), 少し = suko-shi (sedikit), 遊ぶ = aso-bu (bermain).

      B.  Salam Sapa / Aisatsu 挨拶





   Jika dalam bahasa Indonesia Anda mengucapkan halo, selamat pagi/siang/sore/malam, apa kabar, senang bertemu denganmu, selamat tinggal, sampai jumpa, dan sebagainya, lalu bagaimana Anda mengatakannya dalam bahasa Jepang? Berikut adalah ungkapan-ungkapan dasarnya.


           1.       Ohayou Gozaimasu (dibaca : /ohayoo gozaimas/)
おはようございます
Artinya “selamat pagi”, diucapkan pada dini-pagi hari (00.00 AM sampai sekitar jam 10 AM).


2.       Konnichiwa (dibaca : /konnichiwa/)
こんにちは
Artinya “selamat siang”, bisa juga “halo”, diucapkan pada siang hari (sekitar jam 10 AM sampai jam 2 PM).

3.        Konbanwa (dibaca : /kombanwa/)
こんばんは
Artinya “selamat sore/malam”, diucapkan pada sore-malam hari (mulai jam 3 PM – jam 00.00 AM)

4.       Oyasuminasai (dibaca : /oyasuminasai/)
お休みなさい
Arti sesungguhnya “beristirahatlah”, diucapkan saat ingin tidur/beristirahat/berpisah di malam hari. Sering juga disingkat “oyasumi”.

5.       O genki desu ka (dibaca : /ogengki des ka/)
お元気ですか
Artinya “apa kabar?”, diucapkan ketika seseorang menanyakan kabar kepada lawan bicara. Sering juga disingkat “genki?”. Ungkapan ini direspon dengan kata “Hai, genki desu” (はい、元気です) jika sedang sehat, dan “iie, genki dewa arimasen” (いいえ、元気ではありません) jika sedang tidak sehat.

6.       Mata ato de; Dewa mata; Mata ne; Mata Ashita ne
また後で;ではまた;またね;また明日ね
Artinya “Sampai jumpa; sampai ketemu lagi; Bye-bye; sampai jumpa besok”.

7.       Sayounara (dibaca : /sayoonara/)
さようなら
Artinya “Selamat tinggal”, seakan-akan diucapkan untuk terakhir kali bertemu atau berpisah.

8.       Arigatou Gozaimasu (dibaca : /arigatoo gozaimas/)
有り難うございます
Artinya “Terima kasih”, direspon dengan “iie, Douitashimashite” (いいえ、どういたしまして) yang artinya “sama-sama”.

9.       Sumimasen (dibaca : /sumimaseng/)
すみません
Artinya “maaf” (formal), bisa juga diartikan “permisi”. Lebih sopannya lagi adalah “Shitsurei shimasu” (dibaca : /shitsuree shimas/) = 失礼します。

10.   Gomennasai
ごめんなさい
Artinya “maaf” (informal), biasa disingkat “gomen”.

11.   Ittekimasu (dibaca : /ittekimas/)
行って来ます
Artinya “aku pergi dulu!”, direspon dengan “itterasshai” (行ってらっしゃい) yang maksudnya “hati-hati di jalan” atau “silahkan pergi” atau “selamat jalan”.

12.   Tadaima
ただいま
Artinya “aku pulang!”, formalnya “tadaima modorimashita” (ただいま戻りました). Ungkapan ini direspon oleh orang yang ada di rumah dengan kata “okaerinasai” (お帰りなさい) atau “okaeri” (お帰り) yang artinya “Selamat pulang/datang kembali”.

13.   Itadakimasu (dibaca : /itadakimas/)
いただきます
Artinya “selamat makan!”, dan setelah makan mengucapkan “Gochisousama deshita” (dibaca : /gochisoosama desyta/) yang maksudnya “terima kasih atas hidangannya”.

14.   Ohisashiburi desu (dibaca : /ohisashiburi des/)
お久しぶりです
Ungkapan ini artinya “lama tidak ketemu”, diucapkan ketika seseorang bertemu kembali dengan orang yang sudah lama tidak bertemu dengannya.

Dan masih banyak lagi ungkapan-ungkapan lainnya. Sekian yang dapat saya posting kali ini, kurang lebihnya mohon maaf. Semoga bermanfaat bagi kalian yang sedang belajar bahasa Jepang.

皆さん、一所懸命に勉強頑張りなさいね!
Semuanya, Selamat berjuang dan belajar dengan giat ya!

Wassalamu’alaikum wr. wb.


Subscribe to receive free email updates:

1 Response to "Pengenalan Sistem Penulisan dan Sapaan dalam Bahasa Jepang (Writing Sytems & Greetings)"